Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional, Bhabinkamtibmas Desa Seteluk Atas, Polsek Seteluk, Polres Sumbawa Barat, aktif melakukan pendampingan dan monitoring terhadap pengelolaan lahan pekarangan bergizi milik warga binaan di wilayah Desa Seteluk Atas, Kecamatan Seteluk, Rabu (28/05/2025).
Langkah ini sejalan dengan instruksi Kepolisian Republik Indonesia untuk berperan aktif dalam mewujudkan swasembada pangan mulai dari tingkat desa. Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas turut memberikan motivasi serta arahan kepada warga agar memanfaatkan pekarangan rumah secara maksimal untuk menanam tanaman bergizi yang berguna bagi kebutuhan sehari-hari.
Kapolres Sumbawa Barat, AKBP Zulkarnain, S.I.K., melalui Kapolsek Seteluk, AKP Siswoyo, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari tugas rutin Bhabinkamtibmas, yang tidak hanya fokus pada pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), tetapi juga mendukung pembangunan berbasis masyarakat.
“Melalui kegiatan monitoring dan pendampingan ini, kami ingin menumbuhkan semangat dan kesadaran warga untuk memanfaatkan pekarangan sebagai sumber pangan yang sehat dan berkelanjutan,” ujar AKP Siswoyo.
Ia menegaskan bahwa kehadiran Polri di tengah masyarakat tidak semata-mata untuk menjaga keamanan, tetapi juga sebagai mitra dalam upaya mewujudkan kemandirian pangan yang dimulai dari lingkungan terkecil, yaitu rumah tangga.
Kegiatan ini pun disambut positif oleh warga, yang merasa lebih termotivasi dalam mengelola pekarangan mereka setelah mendapat pendampingan langsung dari aparat kepolisian.
“Ini wujud nyata peran aktif Polri dalam menyukseskan swasembada pangan di tingkat desa,” pungkas Kapolsek.